Cara Registrasi ULANG Nomor Sim Card (All Operator)

Registrasi ulang kartu seluler atau sim card

Cara Registrasi Ulang Mulai hari ini (31 Okt 2017), Kementrian Komunikasi dan Informatika (Komenkominfo) telah secara resmi memperuntutkan bagi semua pengguna kartu seluler (semua operator) baik pelanggan baru atau pelanggan lama, untuk segera melakukan registrasi ulang kartu seluler hingga batas akhir tanggal 28 Februari 2018.

Sebagai validasi registrasi ulang kartu seluler, membutuhkan identitas seperti nomor induk kependudukan (NIK) dan kartu keluarga (KK). Keputusan ini berdasarkan Peraturan Menkominfo Nomor 21 Tahun 2017 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Menkominfo Nomor 12 Tahun 2016 tentang Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi.

Noor Iza (Plt Kepala Biro Humas Komenkominfo) mengatakan, hal ini sudah dimulai sejak tanggal 11 Oktober 2017 lalu. Hingga tanggal 30 Oktober 2017, menurut Noor Iza sudah 9 juta kartu telah melakukan registrasi dan tervalidasi. Namun Komenkominfo telah mengagendakan registrasi ulang kartu seluler mulai tanggal 31 Oktober 2017 sampai tanggal 28 Februari 2018.

Cara Registrasi Ulang Nomor Kartu Seluler


Untuk melakukan registrasi ulang, anda bisa melakukannya dengan mendatangi gerai operator masing-masing, dengan online, atau dengan mengirim pesan berupa SMS. Untuk melakukan registrasi ulang membutuhkan identitas NIK dan KK dengan mengirim SMS ke 4444 dengan isi format tertentu.

Format registrasi ulang pengguna kartu seluler lama (All Operator)


  • ULANG#NIK#NomorKK# (Tri, Indosat Ooredoo, Smartfren)
  • ULANG#NIK#NomorKK (XL Axiata)
  • ULANG<spasi>NIK#NomorKK# (Telkomsel)

Format registrasi ulang pengguna kartu seluler baru (All Operator)


  • NIK#NomorKK# (Tri, Indosat Ooredoo, Smartfren)
  • DAFTAR#NIK#NomorKK# (XL Axiata)
  • REG#NIK#NomorKK# (Telkomsel)

Registrasi ulang menggunakan situs web dari masing-masing operator (Provider)


Silahkan kunjungi situs-situs di bawah ini, untuk melakukan registrasi ulang. (Pilih sesuai operator kartu seluler yang anda gunakan)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel